Selasa, 09 Maret 2010

Uninstall Oracle 10g


Beberapa teman saya mengeluh setelah menginstall oracle 10g, yang biasa digunakan untuk mendukung tugas praktikum. Keluhan itu disebabkan karena setelah menginstall oracle kinerja komputer atau leptop menjadi lambat. Jalan pintasnya adalah dengan uninstall software tersebut. Tapi setelah di uninstall kinerja masih tetap lambat. Mungkin masih banyak yang merasa kerepotan dengan cara Uninstall oracle. Karena tidak bisa dilakukan semudah kita uninstall program lain dengan control panel atau software uninstaller 3rd party.

Pengalaman bahwa setelah meng-uninstall oracle masih ada sisa-sisa instalan yang masih bekerja dan terpakai pada komputer atau leptop. Menyebabkan kinerja komputer menjadi lambat dan terganggu karena services-nya mengambil RAM yang cukup besar.

Berikut ini adalah cara yang dapat dilakukan untuk uninstall oracle 10g sampai ke akar-akarnya. Semoga dapat membantu kalian:

1. Uninstall software Oracle 10g lewat Control panel : Control panel -> Add/Or Remove Program -> Remove Oracle 10g

2. Matikan service Oracle 10g : Run -> services.msc -> Matikan seluruh service Oracle 10g

3. Hapus seluruh registry di regedit : Run -> regedit -> Hapus file berikut:

- HKEY_CURRENT_USER\Software\Oracle
- HKEY_LOCAL_MACHINE \ SYSTEM\CurrentControlSet \ Services \ OracleDBConsoleorcl
- HKEY_LOCAL_MACHINE \ SYSTEM \ CurrentControlSet \ Services \ OracleJobSchedulerORCL
- HKEY_LOCAL_MACHINE \ SYSTEM \ CurrentControlSet \ Services \ OracleOraDb10g_home1iSQL*Plus
- HKEY_LOCAL_MACHINE \ SYSTEM \ CurrentControlSet \ Services \ OracleOraDb10g_home1SNMPPeerEncapsulator
- HKEY_LOCAL_MACHINE \ SYSTEM \ CurrentControlSet \ Services \ OracleOraDb10g_home1SNMPPeerMasterAgent
- HKEY_LOCAL_MACHINE \ SYSTEM \ CurrentControlSet \ Services \ OracleOraDb10g_home1TNSListener
- HKEY_LOCAL_MACHINE \ SYSTEM \ CurrentControlSet \ Services \ OracleServiceORCL

4. Restart komputer.

5. Hapus File dan directory Oracle 10g tempat instalasi Oracle.

6. Tidak lupa file yang ada di direktori C:\Program Files\Oracle juga perlu dihapus.


Jadi, anda tidak perlu takut lagi untuk menginstall oracle 10g pada komputer atau leptop anda. Karena setiap masalah pasti ada jalan keluarnya.
Jika ada yang ingin mendownload oracle 10g, saya berikan link-nya. Klik disini.

6 komentar:

Cesario mengatakan...

oi mamen..,cm tnggal 1 file doank ni yg g bs diapus

dy ad di folder oracle->product->10.1.0->bin,nma filena oci.dll
yg lainnya c udh smua keapus,cm 1 smpah ini doank yg g bs keapus

Jijid mengatakan...

lu kilik2 dagh...
extention nye lu ubah dr (.dll) jadi ap gitu.
trus coba apus.!!!

klw ga bs jg usah trus...hee

mentok2nye bawa aje lepi nye hr senen>!!:-D

Unknown mengatakan...

wohh thanks om..hehhee
sangat membantu

VJaroel mengatakan...

Kalo mau upgrade oracle dari 10.1 ke 10.2 caranya gimana ya?

Admin mengatakan...

keren bang
artikelnya membantu sekali

skuylah ngoding mengatakan...

mas kalo template blog kayak begini downloadnya dimana mas, keren banget template nya

Posting Komentar

Like this...Kasih jempol yee.!!!