Jumat, 19 Maret 2010

Quote



"Mimpi-mimpi kamu, cita-cita kamu, keyakinan kamu, apa yang kamu mau kejar, biarkan ia menggantung, mengambang 5 centimeter di depan kening kamu. Jadi dia nggak akan pernah lepas dari mata kamu. Dan kamu bawa mimpi dan keyakinan kamu itu setiap hari, kamu lihat setiap hari, dan percaya bahwa kamu bisa.
Apa pun hambatannya, bilang sama diri kamu sendiri, kalo kamu percaya sama keinginan itu dan kamu nggak bisa menyerah. Bahwa kamu akan berdiri lagi setiap kamu jatuh, bahwa kamu akan mengejarnya sampai dapat, apapun itu, segala keinginan, mimpi, cita-cita, keyakinan diri..
Biarkan keyakinan kamu, 5 centimeter mengambang di depan kening kamu. Dan… sehabis itu yang kamu perlu cuma kaki yang akan berjalan lebih jauh dari biasanya, tangan yang akan berbuat lebih banyak dari biasanya, mata yang akan menatap lebih lama dari biasanya, leher yang akan lebih sering melihat ke atas, lapisan tekad yang seribu kali lebih keras dari baja, dan hati yang akan bekerja lebih keras dari biasanya, serta mulut yang akan selalu berdoa..
Keep our dreams alive, and we will survive.."


[5cm - Donny Dhirgantoro]

Kamis, 18 Maret 2010

Earth Hour 2010


Kampanye global untuk menekan pemanasan global akan dilakukan dalam bentuk gerakan mematikan lampu sejagat. Tahun ini, kampanye yang diberi nama Earth Hour 2010 ini akan dilakukan serentak Sabtu, 27 Maret 2010.

Earth Hour adalah sebuah acara internasional tahunan yang diadakan oleh WWF (World Wide Fund for Nature/World Wildlife Fund), diselenggarakan setiap Sabtu terakhir bulan Maret, yang meminta rumah dan perkantoran untuk mematikan lampu yang tidak diperlukan dan peralatan listrik selama satu jam untuk memunculkan kesadaran atas butuhnya tindakan menghadapi perubahan iklim. Dirintis oleh WWF Australia dan Sydney Morning Herald tahun 2007, dan memperoleh partisipasi dunia tahun 2008.

Seluruh penduduk dunia diimbau untuk mematikan lampu di rumah. Tidak perlu sehari tapi cukup satu jam saja dari pukul 20.30 hingga 21.30. Pastikan semua alat elektronik yang tidak terpakai dalam kondisi power off bukan stand by.

Kota Jakarta dan kota lain di Indonesia pada tanggal 27 Maret akan berpartisipasi dalam Earth Hour ini, mari kita dukung gerakan ini sebagai gerakan untuk penyelamatan bumi, agar anak cucu kita nanti dapat menikmati keindahan bumi!

WWF Indonesia memperkirakan, jika seluruh penduduk Jakarta mematikan lampu satu jam, cukup untuk mengistirahatkan kebutuhan listrik sebesar 300 MW. Ini juga akan mengurangi beban biaya listrik Jakarta sekitar Rp 200 juta dan mengurangi emisi karbon dioksida sekitar 284 ton.

Matikan Semua Peralatan Listrik pada tanggal 27 Maret 2010 Jam 20.30 – 21.30! Dengan mematikan peralatan listrik!

Apakah Anda akan melewatkan kesempatan ini saat semua orang bahu-membahu memberikan perhatian sejam kepada bumi. Lagipula, menyelamatkan bumi juga bisa dilakukan dengan langkah kecil seperti ini. Kalau kita bisa kenapa tidak ?

Mungkin bagi masyarakat Bali hal ini sudah dilaksanakan pada tanggal 16 Maret 2010 (Hari Raya Nyepi).

Beritahukan kepada rekan, teman, kerabat, keluarga, teman, sahabat, dan siapapun orang yang anda kenal untuk sama-sama berpartisipasi dalam kampanye ini.
Mari bersama-sama selamatkan bumi ….

Kalau bukan sekarang, kapan lagi,,??

Kalau bukan kita siapa lagi,,??

Mulailah dari hal terkecil,,

Mulailah dari diri sendiri,,

Mulailah dari sekarang juga,,

Sabtu, 13 Maret 2010

Yes Man


Yes Man, sebuah film komedi yang sangat kocak. bercerita tentang seorang lelaki bernama Carl (Jim Carrey). Carl merupakan sosok anti sosial yang tak pernah mengatakan ‘ya’ pada setiap permintaan dari teman-temannya atau siapapun sekalipun bosnya.

Hingga suatu hari, ia menghadiri seminar “Yes is the new No”, Carl bertekat harus menjawab ‘Ya’ pada setiap permintaan dari setiap orang. Carl berubah 180 derajat menjadi orang yang lebih baik. Kehidupannya pun berubah menjadi membaik, terlebih ketika ia bertemu dengan seorang gadis cantik yang ditumpangi nya naik motor. Gadis bernama Allison (Zooey Deschanel) ini membuat hidup Carl menjadi indah setelah bercerai dengan mantan istrinya, Stephanie (Molly Sims) yang kini sudah mempunyai suami.

Segalanya berjalan indah sampai hingga suatu ketika, Allison mengetahui tentang program ‘yes’ yang sedang dijalani oleh Carl. Kontan saja Allison tersinggung dan sakit hati. Ia merasa Carl selalu menjawab ‘ya’ pada setiap permintaan dan pertanyaannya hanya karena ia sedang mengikuti program “Yes is the new No”. Allison mulai menghindar dan menutup diri dari Carl. Merana dengan hidupnya kini, Carl berusaha keras untuk mendapatkan cinta Allison kembali dengan cara mengorbankan terapi yang telah mengubah hidupnya menjadi lebih baik itu.

Terlepas dari itu semua, film ini ternyata punya performa cukup bagus. Buktinya nama YES MAN sendiri masuk ke jajaran film-film box office, dan tentunya bisa menjadi referensi para pecinta film komedi.

Jumat, 12 Maret 2010

Tips Memilih Jas Hujan


Berhubung sekarang lagi musim hujan. Yang bakal kita bahas sekarang mengenai jas hujan. Sedikit cerita aja, sering banget saya liat orang-orang pake motor tanpa menggunakan jas hujan, bukan pake jaket anti air, baju anti air, ataupun rompi anti air. Tapi pake PAYUNG! Mungkin menurut kalian itu gak aneh. Karena kalau hujan sudah pasti pake payung.

GAK ANEH???? Ya aneh lah... Pake payung sambil naek motor. Coba bayangin, kalau naek motor itu, aer hujan gak mungkin dateng dari atas langsung turun ke kepala. Tapi dateng dari segala penjuru. Dari depan lah, pinggir lah, belum ada mobil ngebut-lah yang nyipratin aer dari sebelah. Wah udah pasti gak ngaruh banget. Kalau ga percaya silahkan aja coba sendiri.

Okay, saya akan sedikit memberikan tips buat kalian yang ngaku “Rider” sejati. Buat yang seneng hujan-hujanan, dihalalkan untuk nggak pake jas hujan.

Nih, tips memilih jas hujan yang baik dan benar (kalo ada yang salah tipe-ex aja):

Yang pertama, coba kalian cari yang bahannya karet, elastis, walaupun itu mungkin mahal, tapi harga gak akan membodohi kalian. Tapi hati-hati juga banyak tukang dagang yang nipu bilangnya karet, eh taunya bukan. Jas hujan berbahan karet biasanya berat, jadi kalian gak bisa pake jas hujan itu ke dalem kelas atau ke dalem mall.

Yang kedua, Hati-hati buat kalian yang beli di pinggir jalan! Biasanya tukang dagang yang di pinggir jalan suka bilang : “Kalau bahan ini mah GAK AKAN TEMBUS, coba deh (sambil si tukang dagang ngeluarin botol isi aer numpahin ke jas)”. Emang sih kalau di tes kayak gitu ga akan tembus, coba kalian guyur bagian selangkangan atau jahitannya. Atau guyur ke bagian mana pun trus gosok-gosok tunggu beberapa lama, pasti bakal keliatan nanti bagus atau nggak nya jas hujan itu.

Yang ketiga, jangan beli jas hujan yang bahannya tipis. Walaupun ga tembus awalnya, tapi lama kelamaan pasti lembab, terus basah deh bagian dalem nya. Emang sih bahan tipis gini cocoknya buat cewe-cewe yang ingin terkesan seksi. SEKSI DARI HONGKONG!

Yang Keempat, pilih ukuran jas hujan yang lebih gede dari ukuran badan kita (jangan kegedean tar dikira sarung). Jangan juga kekecilan alias pas atau indis, disangka mau nge band nanti.

Yang kelima, pilih warna jas yang terang. Kalau bisa yang ada logo Popeye-nya. Biar terkesan berani dan macho (Prreeettt..).

Yang terakhir, jangan pilih jas hujan yang bahan nya dari daun pisang. Ntar disangka lemper dong!

Oce!! Kayaknya cukup tips memilih jas hujan dari saya. Semoga bermanfaat buat kalian semua. Kalau ada yang punya tips-tips lain tentang memilih jas hujan silahkan aja kirim komentarnya di bawah. Karena tiada kesan tanpa kehadiran kalian.. (ngutip dari undangan ultah).

Selasa, 09 Maret 2010

Uninstall Oracle 10g


Beberapa teman saya mengeluh setelah menginstall oracle 10g, yang biasa digunakan untuk mendukung tugas praktikum. Keluhan itu disebabkan karena setelah menginstall oracle kinerja komputer atau leptop menjadi lambat. Jalan pintasnya adalah dengan uninstall software tersebut. Tapi setelah di uninstall kinerja masih tetap lambat. Mungkin masih banyak yang merasa kerepotan dengan cara Uninstall oracle. Karena tidak bisa dilakukan semudah kita uninstall program lain dengan control panel atau software uninstaller 3rd party.

Pengalaman bahwa setelah meng-uninstall oracle masih ada sisa-sisa instalan yang masih bekerja dan terpakai pada komputer atau leptop. Menyebabkan kinerja komputer menjadi lambat dan terganggu karena services-nya mengambil RAM yang cukup besar.

Berikut ini adalah cara yang dapat dilakukan untuk uninstall oracle 10g sampai ke akar-akarnya. Semoga dapat membantu kalian:

1. Uninstall software Oracle 10g lewat Control panel : Control panel -> Add/Or Remove Program -> Remove Oracle 10g

2. Matikan service Oracle 10g : Run -> services.msc -> Matikan seluruh service Oracle 10g

3. Hapus seluruh registry di regedit : Run -> regedit -> Hapus file berikut:

- HKEY_CURRENT_USER\Software\Oracle
- HKEY_LOCAL_MACHINE \ SYSTEM\CurrentControlSet \ Services \ OracleDBConsoleorcl
- HKEY_LOCAL_MACHINE \ SYSTEM \ CurrentControlSet \ Services \ OracleJobSchedulerORCL
- HKEY_LOCAL_MACHINE \ SYSTEM \ CurrentControlSet \ Services \ OracleOraDb10g_home1iSQL*Plus
- HKEY_LOCAL_MACHINE \ SYSTEM \ CurrentControlSet \ Services \ OracleOraDb10g_home1SNMPPeerEncapsulator
- HKEY_LOCAL_MACHINE \ SYSTEM \ CurrentControlSet \ Services \ OracleOraDb10g_home1SNMPPeerMasterAgent
- HKEY_LOCAL_MACHINE \ SYSTEM \ CurrentControlSet \ Services \ OracleOraDb10g_home1TNSListener
- HKEY_LOCAL_MACHINE \ SYSTEM \ CurrentControlSet \ Services \ OracleServiceORCL

4. Restart komputer.

5. Hapus File dan directory Oracle 10g tempat instalasi Oracle.

6. Tidak lupa file yang ada di direktori C:\Program Files\Oracle juga perlu dihapus.


Jadi, anda tidak perlu takut lagi untuk menginstall oracle 10g pada komputer atau leptop anda. Karena setiap masalah pasti ada jalan keluarnya.
Jika ada yang ingin mendownload oracle 10g, saya berikan link-nya. Klik disini.

Minggu, 07 Maret 2010

5 cm


Judul : 5 CM
Pengarang : Donny Dhirgantoro
Penerbit : Grasindo
Tebal : 381 halaman



Bestseller book di Gramedia Bookstore selama 2 tahun berturut-turut! Bercerita tentang lima sahabat yang telah menjalin persahabatan selama tujuh tahun. Menyorot dari sudut pandang lima sahabat ini: Ian, si gendut yang pontang-panting menyelesaikan skripsinya. Arial, cowok atletis yang mencari cinta dari gadis pujaannya. Zafran, penyair tulen yang ngebet sama adik perempuan Arial. Riani, si cantik yang juga aktivis kampus. serta Genta, the leader of the gank yang berprofesi sebagai EO yang ulet.

Kegemaran mereka adalah mengeksekusi hal-hal yang tidak mungkin dan mencoba segala hal, mulai dari kafe paling terkenal di Jakarta, sampai menonton layar tancap. Semuanya penggemar film, dari film Hollywood sampai film yang tidak kelas, kecuali film India karena mereka punya prinsip bahwa semua persoalan di dunia atau masalah pasti ada jalan keluarnya, tapi bukan dalam bentuk joget. Suatu saat, karena terdorong oleh rasa bosan di antara satu dan yang lain, mereka memutuskan untuk tidak saling berkomunikasi dan bertemu satu sama lain selama tiga bulan. Selama tiga bulan berpisah itulah telah terjadi banyak hal yang membuat hati mereka lebih kaya dari sebelumnya.

Pertemuan setelah tiga bulan yang penuh dengan rasa kangen akhirnya terjadi dan dirayakan dengan sebuah perjalanan. Menghidupkan kerinduan, untuk kemudian bertemu di stasiun kereta api pada tanggal 14 Agustus. Kelima sahabat ini sepakat menuju Mahameru serta mengikuti upacara kemerdekaan di sana pada tanggal 17 Agustus.

Sebuah perjalanan yang penuh dengan keyakinan, mimpi, cita-cita, dan cinta. Sebuah perjalanan yang telah mengubah mereka menjadi manusia sesungguhnya, bukan cuma seonggok daging yang bisa berbicara, berjalan, dan punya nama.

Novel karangan Donny Dhirgantoro ini memberikan kepada para pembaca suatu ajakan untuk lebih mencintai tanah air yang kaya ini. Jika tidak ada pendakian ke Puncak Mahameru, yang merupakan titik tertinggi di pulau Jawa, mungkin 5 cm tidak akan pernah lahir.

Pesan yang disampaikan dalam buku ini terkesan tidak berlebihan. Dan layak untuk dicermati. "Apabila kamu mempunyai mimpi, jangan letakkan dipikiran kita, tapi gantung mimpi itu sejauh 5 cm dari dahi kita, agar kita dapat melihatnya setiap saat, dan akan terus berusaha mengejarnya."

Sabtu, 06 Maret 2010

Angkringan Fatmawati


Kalau mendengar kata angkringan mungkin yang terlintas di pikiran anda adalah Yogyakarta, tapi angkringan yang satu ini adanya di Jakarta. Siapa yang tidak kenal angkringan? Warung kecil di pinggir jalan yang menyediakan ”sego” (nasi) kucing itu sudah menjadi gaya hidup masyarakat Yogyakarta dan Solo.

Di Yogya dan Solo, angkringan yang dulu menjadi tempat makan murah meriah bagi orang berkantong cekak, kini menjadi tempat nongkrong anak muda berbagai kelas. Boleh dibilang, dari kelas sepeda hingga mobil sedan, semuanya nongkrong di angkringan. Karena pangsa pasarnya berkelas, beberapa angkringan bahkan menyediakan fasilitas hotspot untuk internet.

Melirik gaya hidup di Yogya dan Solo, berdirilah angkringan di Jakarta bernama Nasi Kucing Fatmawati. Lokasi jualannya memang berada di Jalan Fatmawati, sekitar 500 meter dari ITC Fatmawati, Jakarta Selatan. Angkringan ini cukup populer di Jakarta.

Kalau diperhatikan nasi kucing sebenarnya adalah nasi bungkus. Hanya saja, porsi nasinya kecil, sama dengan porsi makan kucing, sehingga disebut nasi kucing. Untuk variasinya, bungkusan nasi kucing dibuat berbentuk kerucut. Sebagai lauk, pemiliknya menyediakan dua pilihan, yaitu secuil bandeng goreng dengan sambal terasi atau secuil oseng tempe, juga dengan sambal terasi. Porsi kecil ini dijual Rp 2.000 per bungkus. Biasanya orang menyantap sekaligus 3-4 bungkus nasi kucing.

Bagi yang kurang puas dengan lauk secuil itu, bisa memilih aneka sate yang digelar di atas gerobak. Ada sate telur puyuh, sate babat, sate kikil, sate kulit ayam, sate usus, sate ati ampela, sate udang, sate bakso, sate sosis, sate keong sawah, dan sate telur muda, yaitu telur ayam yang belum bercangkang, dan masih banyak aneka lauk lainnya. Anda bisa dibuat kenyang dengan lauknya yang seabrek. Harga aneka lauk ini juga Rp 2.000 per buah.

Angkringan tidak akan lengkap tanpa wedang-wedangan (aneka minuman panas) yang juga menjadi ciri khas angkringan. Angkringan Fatmawati menyediakan teh manis, teh jahe, susu, susu jahe, kopi, kopi jahe, dan kopi susu, tetapi wedang spesial di angkringan itu adalah wedang secang.

Wedang ini dipercaya bisa mengobati berbagai macam penyakit, mulai dari masuk angin, diare, batuk darah, hingga tumor. Wedang secang ini bisa dihidangkan dengan susu putih kental manis dan cocok diminum malam hari karena membuat badan terasa hangat.

Setiap hari, kecuali senin Nasi Kucing Fatmawati buka sekitar jam 19.30 hingga jam 01.00 WIB, tetapi biasanya selepas bada magrib angkringan sudah dibuka, tergantung kesiapan dari pemiliknya. Pada akhir pekan angkringan tutup pada jam 02.30 WIB. Selain pegawai kantoran dan mahasiswa, mereka yang menjadi pelanggan Angkringan Fatmawati adalah beberapa komunitas di Jakarta.

Bagi anda yang berminat wisata kuliner di Angkringan Fatmawati, bisa ajak saya untuk makan disana! Pokoe siippp...=)

Jumat, 05 Maret 2010

Mega Bazaar Computer 2010


Pameran Mega Bazaar Computer 2010 dibuka secara serempak di tujuh kota, yakni Jakarta, Bandung, Semarang, Malang, Surabaya, Yogyakarta, dan Makassar.
Pameran ini akan digelar selama lima hari, mulai dari 3-7 Maret 2010 di Jakarta Convention Center, Graha Manggala Siliwangi Bandung, Java Mall dan DP Mall Semarang, Jogja Expo Center Yogyakarta, Dome-Universitas Muhammadiyah Malang, Gramedia Expo Surabaya, dan Celebes Convention Center Makassar.

Di Jakarta, pameran Mega Bazaar ke-16 digelar bersamaan dengan pameran industri fotografi Focus Jakarta Photo & Digital Imaging Expo 2010. Tak hanya memamerkan produk-produk terbaru di industri fotografi, pameran ini juga menggelar workshop, seminar, serta kompetisi foto. Mega Bazaar 2010 memilih tag ‘Bazaar Bezar Bezaran’.

Mega Bazaar kali ini juga diisi oleh sejumlah vendor ternama global maupun lokal, sebut saja Acer, Toshiba, Dell, Asus, Zyrex dan lain sebagainya. Tidak hanya vendor komputer, booth juga diisi oleh operator seperti XL, Indosat dan Telkomsel yang menjual beragam keperluan seperti modem, atau ponsel.

Pameran ini merupakan pameran komputer di awal tahun sehingga memilih tema ‘hard selling’, Tidak heran mengapa pihak penyelenggara memilih tema tersebut. Karena nilai tukar dolar terhadap rupiah saat ini terhitung cukup rendah. Pameran ini diikuti oleh tidak kurang dari 100-an peserta. Sementara di hari pertama, pengunjung yang datang ke pameran sudah cukup banyak.

Walaupun ditempat lain digelar Sidang paripurna kedua di gedung MPR-DPR Senayan, yang jaraknya tidak jauh dari tempat diadakannya pameran. Sudah tentu akses jalan menuju senayan dikepung oleh demo besar-besaran yang berimbas pada padatnya lalu lintas, namun itu tidak mengurang antusiasme warga Jakarta dan sekitarnya untuk mengikuti Mega Bazaar Komputer 2010.

Terbukti bahwa pameran ini disesaki pengunjung sejak jam 10 pagi, bahkan pengunjung semakin ramai menjelang sore hari. Pengunjung yang datang seolah merasa tidak peduli dengan aksi demo yang jarak antara JCC dengan gedung DPR cukup dekat.

Namun demikian, penyelenggara belum dapat mengungkap target pengunjung Mega Bazaar kali ini. Tahun lalu, Mega Bazaar 2009 menargetkan tidak kurang dari 150 ribu pengunjung.

[Sumber]

Kamis, 04 Maret 2010

Malas Penghambat Kesuksesan

Malas, merupakan salah satu penyebab Negara Indonesia ini tertinggal khususnya hubungannya dengan Sumber Daya Manusia (SDM). Sebagai contoh janganlah jauh-jauh dulu ke Eropa, tetapi yang dekat terlebih dahulu seperti Malaysia ataupun Singapura yang secara geografis luas negaranya maupun kekayaan alamnya jauh berbeda dengan Indonesia namun jauh berbeda pula dalam hal ”manusianya”. Padahal dulu pelajar maupun guru-guru dari Malaysia datang ke Indonesia ini untuk belajar memperdalam ilmunya.

Malas bisa berarti banyak hal, malas belajar (umumnya terjadi pada pelajar) ataupun malas dalam lingkup yang universal yaitu malas dalam mengerjakan sesuatu. Tapi memang rasa malas sudah merupakan fitrah dari Tuhan dan kita harus yakin bahwa pemberian Tuhan itu selalu ada manfaatnya, hanya saja masalahnya terletak pada bagaimana kita mengatasi rasa malas tersebut, mencoba mengambil manfaat atau hikmah dari penanganan rasa malas kita dan belajar melihat dari sudut pandang yang lebih baik.

Malas itu bisa diibaratkan seperti keimanan kita yang ada kalanya meningkat dan ada kalanya menurun. Tapi ternyata kalau dilatih terus menerus dan teratur keimanan itu bisa meningkat atau setidaknya tidak menurun.

Nah…begitupun dengan malas, dengan cara teratur diikuti dengan kekonsistenan kita mengerjakan metode atau cara mengatasi rasa malas, insyaallah rasa malas bisa di atasi dan bukan tak mungkin bisa berubah menjadi rajin.

Tulisan ini terinspirasi dari seorang teman yang pernah mengatakan seperti ini, “wah…kalau ada yang nggak malas, hebatlah“. Dari perkataan terdapat makna yaitu orang yang malas dengan yang rajin, yang sukses dengan yang gagal sama-sama menghabiskan waktu 24 jam perhari, yang membedakan hanyalah manajemen dan pemanfaatan waktu tersebut.

Rabu, 03 Maret 2010

Paranormal Activity


Melihat judul film seperti ini yang terbayang di pikiran kita mungkin adalah kegiatan pengusiran hantu oleh 3 orang yang memakai baju hitam serta membawa botol, kemudian melakukan ritual aneh untuk memasukan hantu ke dalam botol tersebut dan mungkin sambil berkata, “mau dibotol atau di plastik aja?”.

Tapi ternyata film ini jauh dari pikiran seperti itu, film ini menceritakan mengenai sepasang kekasih bernama Katie dan Micah. Mereka tinggal berdua di sebuah rumah yang cukup besar. Nah, film ini berawal dari Katie yang semenjak kecil sampai dewasa selalu diganggu oleh makhluk halus (sehalus tepung kayaknya). Banyak cara sudah dilakukan untuk mengusir makhluk tersebut, dari mulai memanggil dokter (beneran ini mah di film nya disebut dokter, dokter spesialis hantu mungkin) tetapi tidak manjur hingga pada akhirnya pacarnya yang bernama Micah menyarankan untuk merekam setiap aktivitas Katie dengan harapan mereka bisa mengetahui makhluk apa yang mengganggu itu. Dengan memakai handycam, semua kegiatan Katie direkam, bahkan pada saat tidur pun handycam itu dibiarkan menyala. Ternyata ketika mereka tidur banyak kejadian aneh yang terjadi, mulai dari pintu yang tiba-tiba menutup sendiri hingga…(ah jangan diceritain semua, ntar malah ga rame).

Film ini sangat menarik untuk dilihat karena formatnya berbeda dari film lainnya yaitu semua adegan direkam hanya menggunakan handycam sehingga membuat semua kejadiannya terlihat nyata. Satu hal lagi yang membuat menarik adalah ternyata film ini mempunyai 2 versi ending yang berbeda tapi keduanya sama-sama menegangkan. Film ini sangat tidak dianjurkan bagi orang yang termasuk penakut. Apalagi banyak orang yang bilang setelah nonton film ini mereka tiba-tiba bangun sekitar jam 2-3 malam. Kalau tidak percaya silahkan saja coba sendiri (jangan lupa sebelum tidur pasang dahulu alarm buat berdering sekitar jam segitu, dijamin pasti bangun).